Salah satu jenis bisnis impor yang cukup berpotensi menghasilkan keuntungan besar adalah bisnis baju impor dari China. Pasalnya, China menawarkan berbagai macam produk berkualitas dengan harga yang murah. Dengan mempelajari rekomendasi supplier baju import dari China, anda pun berpotensi untuk menghasilkan keuntungan yang lebih besar. Terlebih jika pembelian baju dilakukan langsung dari produsen maupun supplier. 

Ada beberapa tips dan trik yang bisa anda pelajari untuk mendapatkan supplier maupun produsen yang terpercaya. Mulai dari menggunakan situs pencarian supplier dari China yang terpercaya, pameran industri, hingga rekomendasi dari reseller yang berpengalaman dalam bisnis fashion import. 

Kelebihan Import Baju dari China

rekomendasi supplier baju import dari china
Photo by Nuno Alberto -Unsplash

Sebelum menentukan rekomendasi supplier baju import dari China yang terpercaya, ketahuilah keunggulannya berikut ini. Baik dari segi kualitas dan harga, model yang up-to-date, hingga fleksibilitas dalam pemesanan. 

Kualitas yang bagus tetapi harga masih bersaing

Alasan utama mengapa produk dari China sangat diminati di pasaran adalah kualitasnya yang lebih baik jika dibandingkan dengan produk dari negara lain maupun lokal. Sebagai contoh, baju yang diimpor dari China biasanya memiliki kualitas bahan dan jahitan yang lebih baik jika dibandingkan dengan produk dari negara lain. Meskipun produknya berkualitas, baju impor dari China tetap bisa anda dapatkan dengan harga yang terjangkau dan bersaing. 

Model Up to date

Keunggulan lain yang bisa anda dapatkan dengan menggunakan supplier baju impor dari China adalah modelnya yang selalu up-to-date. Para produsen di Chian terus berlomba-lomba untuk mengikuti tren yang tengah berkembang di pasaran. Dengan begitu, anda juga bisa lebih leluasa dalam memiliki baju yang sesuai dengan preferensi. 

Fleksibilitas dalam Pemesanan

Selain bisa dilakukan oleh pebisnis besar, pembelian barang dari China juga bisa dilakukan oleh pedagang kecil dengan menyesuaikan jumlah pembelian sesuai dengan kebutuhan. Tidak hanya jumlahnya yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan, anda juga bisa menyesuaikan metode pengiriman sesuai dengan kebutuhan. Hal ini tentunya dapat menciptakan peluang yang lebih besar bagi pemilik usaha kecil yang sedang merintis bisnis. 

Rekomendasi Situs untuk Cari Supplier Baju Import dari China

Photo by Leeloo The First -Pexels

Untuk memilih rekomendasi supplier baju import dari China yang terpercaya, anda bisa memulainya dengan menggunakan beberapa marketplace terpercaya dari China. Ada beberapa macam situs yang bisa gunakan seperti Alibaba, 1688, Taobao, AliExpress, dan Banggood. Masing-masing situs pun memiliki segmentasi pasar dan kelebihannya tersendiri. 

Alibaba

Alibaba merupakan platform jual beli online dari China yang didirikan oleh Jack Ma dan rekan-rekannya pada tahun 1999. Pada umumnya, Alibaba menyediakan produk dengan kuantitas besar yang difokuskan pada pasar internasional. Sehingga, Alibaba menjadi pilihan yang tepat bagi para pengusaha untuk mencari barang dalam skala besar. Bahkan, beberapa supplier bersedia memberikan tambahan potongan harga untuk pembelian partai besar. 

1688

Sedangkan 1688 juga salah satu platform e-commerce terbesar di China yang merupakan anak perusahaan dari Alibaba Group.  Akan tetapi, 1688 lebih memfokuskan penjualannya di pasar domestik. Alhasil, 1688 hanya menggunakan bahasa Mandarin pada platformnya dan hanya menerima pembayaran dalam mata uang Yuan. Selain itu, anda juga membutuhkan bantuan shipping agent untuk membeli produk pada platform 1688.

Taobao

Selanjutnya, marketplace lain yang bisa anda jadikan salah satu pilihan dalam rekomendasi supplier baju import dari China adalah Taobao. Taobao sendiri merupakan platform jual beli dari China yang mengutamakan pelayanan untuk pasar domestik. Taobao juga menawarkan berbagai pilihan produk mulai dari pakaian hingga barang elektronik. 

Aliexpress

Sedangkan AliExpress, merupakan platform marketplace yang berfokus pada perdagangan business to consumer. Dengan begitu, AliExpress lebih cocok untuk digunakan bagi konsumen yang mencari produk dengan harga terjangkau tanpa harus membeli dalam jumlah besar. Selain itu, AliExpress menyediakan layanan pengiriman bagi konsumen individu yang menginginkan pengiriman cepat. Akan tetapi, produk yang ditawarkan di AliExpress memiliki harga yang cenderung lebih tinggi karena produk dijual dalam jumlah kecil.

Banggood

Terakhir anda bisa menggunakan Banggood untuk mencari supplier baju import dari China. Banggood juga merupakan platform e-commerce dari China yang menyediakan berbagai macam produk dengan harga terjangkau. Selain itu, platform ini juga menyediakan layanan pengiriman internasional dan pembayaran yang aman.

Belanja Barang di Marketplace China Lebih Mudah Lewat RTS Ekspedisi. Tim Kami Siap Bantu Urus Prosesnya!

Ketahui cara efektif berikut ini untuk memperbesar peluang keberhasilan sekaligus mempermudah proses yaitu dengan menggunakan forwarder import yang terpercaya seperti RTS Ekspedisi. Perusahaan jasa import China-Indonesia ini menawarkan pengiriman yang aman, mudah, terpercaya, dan bergaransi selama lebih dari 20 tahun. 

RTS Ekspedisi menawarkan layanan pengiriman laut dengan opsi Full Container Load (FCL) untuk pengiriman besar dan Less Than a Container Load (LCL) untuk muatan kecil. Dengan begitu anda bisa menentukan opsi pengiriman dengan menyesuaikan volume, biaya, hingga waktu pengiriman yang dibutuhkan. 

Selain itu, RTS Ekspedisi menyediakan portal Customer Service yang beroperasi selama 24 jam non-stop guna menjamin kenyaman anda selama bekerja sama. Portal ini akan membantu anda dalam mendapatkan informasi produk yang ditawarkan oleh RTS Ekspedisi, hingga informasi mengenai pengiriman barang yang sedang diproses. 

Gunakan jasa RTS Ekspedisi yang menawarkan berbagai keunggulan sebagai solusi untuk pengiriman barang yang nyaman, mudah, dan terpercaya. Transparansi biaya yang ditawarkan oleh @rts.ekspedisi turut membantu anda dalam menyusun rencana pengembangan bisnis. Jangan ragu untuk menghubungi Alfi dan Nanda serta dapatkan konsultasi secara gratis dari RTS Ekspedisi!